Badan Standardisasi Nasional
  • A
  • A

Upin dan Ipin di Helm SNI

  • Senin, 21 Juni 2010
  • 1383 kali
Kliping Berita

Syubhan Akib - detikOto

Jakarta - Tokoh kartun asal negeri Jiran Malaysia, Upin dan Ipin sedang booming di kalangan anak-anak Indonesia. Hal itu ternyata dilihat sebagai peluang bisnis bagi banyak kalangan termasuk produsen helm.

Produsen helm lokal Danapersadaraya Motor Industry (DMI) yang menjadi produsen helm bermerek GM pun sampai membuat helm khusus anak dengan grafis tokoh Upin dan Ipin.

Dengan grafis tersebut, helm khusus anak yang diproduksi oleh produsen yang juga memproduksi helm-helm bermerek NHK, VOG, MAZ dan MIX tersebut tentu bisa secara langsung merangsang minat orang tua dan anak-anak untuk membelinya.

Dan yang penting, dengan helm yang bergambar tokoh idola, anak-anak juga tidak akan susah bila disuruh menggunakan helm bila mengendarai motor.

"Ini juga sudah SNI (Standar Nasional Indonesia) lho," ujar sales counter DMI Gaby di arena PRJ, Jakarta.

Dan yang semakin membuat helm ini terlihat menarik apa lagi kalau bukan harga jualnya. Sebab helm ini ternyata hanya dilepas dengan harga Rp 125 ribu saja.

"Murah mas, bagus buat keponakan atau anaknya," ujar Gaby berpromosi.

( syu / ddn )

Sumber : detikOto.com, Senin 21 Juni 2010.
Link : http://oto.detik.com/read/2010/06/21/101919/1382531/648/upin-dan-ipin-di-helm-sni




­