Badan Standardisasi Nasional
  • A
  • A

BSN Kenalkan Maskot SNI “Si Rino”

  • Rabu, 30 Maret 2016
  • 6261 kali

 

Badan Standardisasi Nasional (BSN) memperkenalkan maskot Standar Nasional Indonesia (SNI) pada Peringatan Hari Ulang Tahun ke-19 BSN, Kamis (24/3/2016) di Eco Park, Jakarta. Di hadapan para karyawan BSN, Kepala BSN Bambang Prasetya resmi mengenalkan Maskot SNI yang bernama “Si Rino” ini. “Si Rino” merupakan hasil karya dari pemenang lomba desain maskot SNI yang diselenggarakan oleh BSN di tahun 2015. Maskot ini terpilih dari 400 karya peserta lomba desain yang dikirimkan.

 

Bambang memaparkan, terpilihnya Si Rino sebagai maskot SNI telah melalui penilaian dari berbagai aspek. Dari filosofinya, Si Rino merupakan hewan Badak Bercula Satu (Badak Jawa, nama latin Rhinoceros Sondaicus). Badak ini adalah salah satu hewan endemik khas Indonesia. Badak merupakan salah satu mamalia terbesar kedua di dunia, keturunan dari hewan purba yang masih mampu bertahan hidup dengan berbagai tantangan hingga sekarang ini. Dengan badannya yang terlihat besar dan gempal, ternyata mamalia ini mampu berlari dengan sangat cepat yaitu 60 km/jam. Fisik badak terlihat tangguh dengan dilengkapi cula di kepalanya sebagai salah satu alat pertahanan diri.

 

 

 

Pada maskot ini kostum badak juga mengenakan atribut wayang Gatotkaca yang merupakan simbol kekuatan dan ketangguhan serta pribadi kesatria yang baik. Dengan memadupadankan antara Badak Jawa dan Wayang Gatotkaca maka mascot terlihat lebih hidup dan berkarakter Indonesia. Hal ini memvisualisasikan SNI sebagai ukuran standardisasi di Indonesia yang memberikan kenyamanan, kekuatan dan mampu melindungi si pengguna.

 

“Si Rino” memiliki karakter yang ramah, cepat, responsif, tepat dan akurat sesuai standardisasi Indonesia dalam melayani masyarakat seperti halnya BSN serta mampu mengajak masyarakat untuk membudayakan SNI. Selain itu, “Si Rino” juga merupakan simbol dari ketangguhan dalam menghadapi tantangan, mampu bersaing, mampu melindungi dan inovatif. (Humas)