Badan Standardisasi Nasional
  • A
  • A

Ganti Tabung Gas, Pertamina Siapkan Rp 1,7T

  • Selasa, 19 Oktober 2010
  • 1024 kali


Kliping Berita

JAKARTA (SINDO) – PT Pertamina (persero) mengalokasikan dana sebesar Rp 1,7  triliun pada 2010 untuk mengganti 10 juta unit tabung gas 3 kg yang tidak memiliki Standar Nasional Indonesia (SNI).

”Tabung gas yang diganti adalah kemasan 3 kg yang tidak ber-SNI,” kata Deputi Industri Strategis Kementerian BUMN Irnanda Lhaksanawan di Jakarta, kemarin.

Menurut Irnanda, tabung gas tersebut akan ditarik melalui depot pengisian elpiji dengan tabung yang berkualitas SNI. Dia menjelaskan, penggantian tabung gas ini dilakukan sepenuhnya oleh Pertamina. Pada tahun 2010, pemerintah merevisi target perolehan laba menjadi hanya Rp 16,3 triliun, lebih rendah target semula sekitar Rp 25 triliun. ”Ini merupakan konsekuensi bagi Pertamina. Mengeluarkan kocek untuk mengganti tabung gas,” ujarnya.

Faktor lain menjadi penyebab penurunan perkiraan laba, adalah asumsi nilai tukar. Dalam RKAP disebutkan asumsi nilai tukar rupiah sebesar Rp9.200. (ant)

Sumber : Koran Seputar Indonesia, Selasa 19 Oktober 2010, hal. 15.




­