Badan Standardisasi Nasional
  • A
  • A

BSN Tetapkan Target Kinerja 2024 Melalui Perjanjian Kinerja

  • Jumat, 26 Januari 2024
  • Humas BSN
  • 1199 kali

Untuk memulai kinerja di tahun 2024 ini, diperlukan dasar atau sasaran kinerja yang harus dicapai. Untuk itu Badan Standardisasi Nasional (BSN) melakukan Penandatanganan Perjanjian Kinerja Tahun 2024 BSN pada Jumat (26/1/2024) di Auditorium Gedung BSN Mampang Prapatan, Jakarta.

Penandatanganan perjanjian kinerja tersebut dilakukan oleh Kepala BSN dan juga seluruh jajaran Pimpinan Tinggi Madya dan Pimpinan Tinggi Pratama BSN di lingkup Sekretaris Utama, Deputi Bidang Pengembangan Standar, Deputi Bidang Penerapan Standar dan Penilaian Kesesuaian, Deputi Bidang Akreditasi, serta Deputi Bidang Standar Nasional Satuan Ukuran.

Dalam kesempatan ini Kepala BSN, Kukuh S. Achmad mengatakan, perjanjian kinerja yang telah ditandatangani ini akan dijadikan dasar untuk melaksanakan tugas dan fungsi dari masing-masing unit kerja sesuai dengan capaian output ataupun outcome yang ditargetkan.

Kukuh ingin target-target yang telah ditetapkan ini dapat tercapai dan semoga capaian yang diraih oleh BSN bisa dirasakan manfaatnya oleh masyarakat. "Capaian yang diperoleh oleh BSN harus berdampak bagi masyarakat," tegas Kukuh.

Kukuh berpesan kepada seluruh pegawai dan juga pimpinan di BSN untuk terus berkarya dan berkinerja agar apa yang telah kita lakukan dapat memberikan manfaat kepada bangsa Indonesia, terutama untuk dua hal, yaitu memberi kontribusi Dalam perlindungan kepada masyarakat dari aspek kesehatan, keamanan, keselamatan, dan kelestarian lingkungan, dan juga memberi kontribusi dalam upaya peningkatan saya saing nasional. (tyo-humas)

Dokumentasi Foto: BSN Tetapkan Target Kinerja 2024 Melalui Perjanjian Kinerja




­