Badan Standardisasi Nasional
  • A
  • A

BSN Bersama BNPB Selenggarakan Webinar Series SNI Kebencanaan Perdana

  • Jumat, 28 Juni 2024
  • Humas BSN

Dalam rangka meningkatkan kesadaran mengenai Standar Nasional Indonesia (SNI) kebencanaan di Indonesia, Badan Standardisasi Nasional (BSN) bekerja sama dengan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) selaku sekretariat Komite Teknis 13-08 Penanggulangan Bencana menyelenggarakan webinar series SNI Kebencanaan yang diawali pada Kamis (27/06/24) secara daring.

Pada series perdana ini, SNI yang dipilih untuk dibahas lebih detail yaitu SNI 7937:2013 Layanan kemanusiaan dalam bencana.

Webinar ini diikuti oleh masyarakat umum serta perwakilan Badan Penanggulangan Bencana Daerah se-Indonesia, dan dipandu langsung oleh salah satu anggota Komite Teknis 13-08, J. Victor Rembeth sebagai moderator.

Harapannya dengan adanya webinar series ini dapat memotivasi para pemangku kepentingan untuk menjadikan SNI kebencanaan yang sudah tersedia sebagai dasar dalam tata kelola kebencanaan di Indonesia.