Badan Standardisasi Nasional
  • A
  • A

SNSU BSN Dukung Pupuk Kaltim Untuk Tingkatkan Kompetensi Laboratorium Kalibrasi

  • Selasa, 06 Februari 2024
  • Humas BSN

Deputi Bidang Standar Nasional Satuan Ukuran (SNSU) Badan Standardisasi Nasional (BSN) menyambut kunjungan PT Pupuk Kalimantan Timur (Pupuk Kaltim) pada Senin (5/2/2024).

Kunjungan ini dilakukan dalam rangka melakukan audiensi dan benchmarking guna peningkatan kompetensi laboratorium kalibrasi di Pupuk Kaltim.

Kegiatan benchmarking dilakukan di laboratorium kalibrasi massa terkait flowmeter, laboratorium kimia terkait Certified Reference Material (CRM), serta penyediaan bahan uji profisiensi (UP).

Selama kunjungan, Pupuk Kaltim berkesempatan melihat fasilitas kalibrasi yang dimiliki Laboratorium SNSU Kimia dan berdiskusi tentang pembuatan bahan UP dan CRM.

BSN memberikan sambutan baik terhadap keinginan Pupuk Kaltim untuk melakukan peningkatan kompetensi laboratorium kalibrasi yang dimilikinya.

Dukungan ini diharapkan dapat semakin memperkuat infrastruktur mutu di Indonesia dengan lebih banyak laboratorium kalibrasi yang kompeten.

Dukungan ini diharapkan dapat semakin memperkuat infrastruktur mutu di Indonesia dengan lebih banyak laboratorium kalibrasi yang kompeten.

­