Badan Standardisasi Nasional
  • A
  • A

Rapat KAN Februari 2024, 2.396 LPK Memiliki Status Akreditasi Aktif

  • Kamis, 22 Februari 2024
  • Humas BSN

Komite Akreditasi Nasional (KAN) secara rutin melaksanakan Rapat KAN setiap bulan untuk mengambil keputusan mengenai akreditasi Lembaga Penilaian Kesesuaian (LPK) serta membahas agenda-agenda akreditasi lainnya.

Rapat KAN bulan Februari diselenggarakan pada Rabu (21/02/2024) di Kantor BSN, Jakarta. Bertindak sebagai pemimpin rapat, yaitu Kepala BSN selaku ketua KAN, Kukuh S. Achmad.

Agenda utama pada Rapat KAN ini membahas mengenai pengambilan keputusan status akreditasi untuk 52 LPK yang mengajukan akreditasi baik melalui sistem akreditasi KAN maupun secara manual.

Rapat dihadiri oleh anggota KAN yang terdiri dari berbagai pemangku kepentingan, seperti pemerintah, industri, asosiasi, profesional, dan akademisi.

LPK dengan status akreditasi aktif sebanyak 2.396 LPK, dan LPK dengan status akreditasi tidak aktif sebanyak 764 LPK.

Sekretaris Utama sekaligus Plt. Deputi Bidang Akreditasi BSN, Donny Purnomo.

­