Badan Standardisasi Nasional
  • A
  • A

Pelantikan Pejabat Fungsional Analis Standardisasi dan Penguji Mutu Barang

  • Selasa, 01 November 2022

Badan Standardisasi Nasional (BSN) melantik tujuh pegawai ke dalam Jabatan Fungsional di lingkungan BSN, pada Selasa (1/11/2022) di Kantor BSN, Jakarta. Acara pelantikan dipimpin oleh Deputi Bidang Penerapan Standar dan Penilaian Kesesuaian BSN, Zakiyah.

Sebanyak empat pegawai diangkat melalui perpindahan dari Jabatan Analis Perumusan SNI di Deputi Pengembangan Standar ke dalam Jabatan Analis Standardisasi jenjang Ahli Muda.

Selanjutnya, Penyusun Rencana Bimbingan Teknis Industri, dan Analis Akreditasi Laboratorium Penguji juga diangkat ke dalam Jabatan Analis Standardisasi jenjang Ahli Muda.

Sedangkan, Pengevaluasi Ketertelusuran Standar Fisik diangkat dalam Jabatan Fungsional Penguji Mutu Barang pada Deputi Bidang Standar Nasional Satuan Ukuran.

Bertindak sebagai saksi yaitu Direktur Standar Nasional Satuan Ukuran Termoelektrik dan Kimia BSN, Ghufron Zaid dan Direktur Pengembangan Standar Agro, Kimia, Kesehatan dan Halal BSN, Heru Suseno.

Pelantikan ini juga turut dihadiri Deputi Bidang Akreditasi BSN, Donny Purnomo; Kepala Biro Sumber Daya Manusia, Organisasi, dan Hukum BSN, Singgih Harjanto; serta perwakilan Koordinator dan pegawai di lingkungan BSN.

Selamat dan sukses kepada para Pejabat Fungsional yang dilantik.

­