Badan Standardisasi Nasional
  • A
  • A

Perkuat Ketahanan Siber, BSN Siap Menjadi CSIRT Organisasi

  • Rabu, 07 April 2021

Dalam rangka mendukung program pemerintah mengenai Computer Security Incident Response Team (CSIRT) secara nasional, Kepala Badan Standardisasi Nasional (BSN), Kukuh S. Achmad – didampingi Deputi Bidang Standar Nasional Satuan Ukuran BSN, Hastori dan Deputi Bidang Akreditasi BSN, Donny Purnomo – meresmikan BSN CSIRT di Jakarta, Rabu (7/4/2021). Peresmian BSN CSIRT ini disaksikan langsung oleh Kepala Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN), Hinsa Siburian dan Deputi Bidang Penanggulangan dan Pemulihan BSSN, Yoseph Puguh Eko Setiawan.

Kukuh memaparkan, pembentukan CSIRT butuh kerja keras dan kerja cerdas dari seluruh tim, yang diawali dari berbagai proses yang harus dijalani dengan kerja sama antara BSN-BSSN. “BSN sangat bangga dipercaya menjadi mitra BSSN dalam menerapkan CSIR dan pembentukan CSIRT,” ujar Kukuh dalam sambutannya.

Kepala BSN, Kukuh S. Achmad meresmikan BSN CSIRT dengan hand signing

Peresmian BSN CSIRT ini disaksikan langsung oleh Kepala Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN), Hinsa Siburian dan Deputi Bidang Penanggulangan dan Pemulihan BSSN, Yoseph Puguh Eko Setiawan

Kepala BSSN, Hinsa Siburian mengatakan bahwa BSN CSIRT bertugas mengamankan jaringan, sistem elektronik yang ada di BSN

Kepala Pusat Data dan Sistem Informasi BSN selaku Ketua BSN CSIRT, Slamet Aji Pamungkas menyatakan terbentuknya BSN CSIRT tidak terlepas dari dukungan yang diberikan BSSN

Deputi Bidang Standar Nasional Satuan Ukuran BSN, Hastori, menerima Surat Tanda Registrasi (STR) CSIRT dari Deputi Bidang Penanggulangan dan Pemulihan BSSN, Yoseph Puguh Eko Setiawan

Direktur Bidang Penanggulangan dan Pemulihan Pemerintah BSSN, Hasto Prastowo memberikan penjelasan umum tentang CSIRT kepada para hadirin

Foto bersama peresmian BSN CSIRT