Badan Standardisasi Nasional
  • A
  • A

BSN anugerahi HTCA kepada Komite 65-05

  • Rabu, 22 November 2017
  • 3655 kali

Badan Standardisasi Nasional (BSN) secara rutin menganugerahkan penghargaan tertinggi Herudi Technical Comittee Award (HTCA) kepada Komite Teknis/Subkomite Teknis Perumusan SNI yang berkinerja terbaik sebagai bentuk apresiasi atas capaian kinerjanya.


Di tahun 2017 terdapat lima Komite Teknis yang menjadi nominee dalam ajang penyerahan penghargaan dalam rangkaian kegiatan Temu Komite Teknis / Sub Komite Teknis Perumusan SNI, yang dilaksanakan dalam rangka memperingati Bulan Mutu Nasional 2017 di auditorium BPPT, Rabu (22/11/17). Kelima nominee tersebut adalah Komite Teknis 65-05 Produk Perikanan; Komite Teknis 17-04 Standar Dasar; Komite Teknis 65-08 Produk Perikanan nonpangan; Komite Teknis 85-01 Teknologi Kertas; serta Komite Teknis 13-06 Keselamatan dan Kesehatan Kerja Pertambangan Mineral dan Batubara.

Komite Teknis 65-05 Produk Perikanan yang telah meraih nilai tertinggi dan menerima penghargaan tertinggi Herudi Technical Comittee Award (HTCA) tahun 2017. Penghargaan tersebut diserahkan secara langsung oleh Kepala BSN, Bambang Prasetya kepada Dirjen Penguatan Daya Saing Produk Kelautan dan Perikanan, R Nilanto Perbowo.