Badan Standardisasi Nasional
  • A
  • A

Bentoel Group Dukung Program Pemerintah Melalui Laboratorium Terakreditasi KAN

  • Senin, 13 Februari 2023
  • 1044 kali

Laboratorium Bentoel Group sebagai laboratorium terakreditasi secara konsisten menjaga status akreditasi dan terus melakukan pengembangan dengan mengajukan akreditasi penambahan ruang lingkup parameter uji ke Komite Akreditasi Nasional (KAN). “Saya mengapresiasi laboratorium Bentoel Group yang telah lama diakreditasi dan terus berkomitmen untuk menjaga kompetensi, konsistensi dan imparsialitasnya dalam melakukan pengujian rokok dan produk tembakau”, ujar Kepala Badan Standardisasi Nasional (BSN) selaku Ketua KAN, Kukuh S Achmad, dalam kunjungan kerjanya ke laboratorium Bentoel Group di Karanglo, Malang, Jawa Timur pada Kamis (9/23/2023).

Bentoel Group memiliki laboratorium kelas dunia yang dijalankan oleh talenta-talenta lokal. Laboratorium senantiasa berkomitmen dalam mendukung program-program pemerintah, salah satunya adalah penyusunan Standar Nasional Indonesia (SNI) untuk vape e-liquid. Laboratorium Bentoel Group berkolaborasi dengan laboratorium lain di Indonesia yang kompeten dalam hal pengujian produk vape guna penyusunan SNI tersebut.

Di tengah tantangan bisnis yang ada akibat perubahan selera konsumen, kompetisi pasar, serta lingkungan regulasi di Indonesia, Bentoel Group terus memperkuat ketahanan bisnis dengan melakukan berbagai inovasi dan langkah adaptif untuk terus bertumbuh dan berkontribusi pada perekonomian nasional. Kepala Regional Analytical Laboratory PT Bentoel, Erni mengatakan, sebagai salah satu pelaku industri tembakau di Indonesia, Bentoel Group secara sigap memanfaatkan peluang dan momentum untuk melakukan perubahan signifikan demi menjaga keberlangsungan usaha.

“Selama beberapa tahun terakhir, Bentoel Group telah melakukan berbagai transformasi bisnis dan organisasi, langkah-langkah simplifikasi, serta meningkatkan ketahanan bisnis dengan didukung oleh komitmen untuk menempatkan Lingkungan, Sosial dan Tata Kelola Perusahaan yang Baik (Environmental, Social, and Governance) di tempat yang terdepan dan terutama untuk mewujudkan visi jangka panjang untuk membangun Masa Depan yang Lebih Baik,” jelas Erni.

Erni pun menegaskan, Bentoel Group terus berkomitmen untuk mendukung program-program pemerintah terutama dalam hal pertumbuhan ekonomi nasional, pelestarian lingkungan dan pembangunan kapasitas sumber daya manusia Indonesia. Adapun dari sisi bisnis, Bentoel Group turut mendukung agenda pemerintah dalam meningkatkan kegiatan ekspor. “Saat ini, Bentoel Group telah melakukan ekspor berbagai produk hasil tembakau ke lebih dari 20 negara. Bahkan tahun 2022 lalu, kami berhasil menambah investasi untuk Indonesia melalui pemindahan fasilitas pabrik dan kapasitas produksi dari Singapura ke Malang, Jawa Timur,” pungkasnya. (M.Sigit/Ed:ald-Humas)