Badan Standardisasi Nasional
  • A
  • A

BSN Dukung Penerapan SNI di Provinsi Bangka Belitung

  • Minggu, 23 September 2018

Indonesia kaya akan hasil pertanian dan perikanan. Pengolahan dan pemanfaatan sumber daya alam harus ditunjang dengan kemajuan informasi dan teknologi agar dapat meningkatkan daya saing. Salah satunya dengan menerapkan Standar Nasional Indonesia (SNI).

 

Untuk menyosialisasikan manfaat penerapan SNI kepada para pelaku usaha dan masyarakat luas, Badan Standardisasi Nasional (BSN) menyediakan klinik standardisasi dalam Pameran Kontak Tani Nelayan Andalan (KTNA) Expo ke-4, dengan tema Pameran Pembangunan Peluang Investasi dan Inovasi Produk-produk Pertanian, Perikanan dan Kehutanan di Pangkal Pinang, Provinsi Bangka Belitung, 21 sd 24 September 2018.

 

Kontak Tani Nelayan Andalan (KTNA) EXPO merupakan event tahunan untuk mempromosikan produk-produk pertanian, perikanan, dan kehutanan yang telah dicapai oleh petani, nelayan, petani hutan, pemerintah, perusahaan swasta, BUMD, dan instansi terkait diseluruh Indonesia. Pameran yang diikuti 88 peserta dari Kementarian Pertanian, pemerintah provinsi, pemerintah kabupaten, pemerintah kota, perusahaan dan instansi ini dibuka oleh Gubernur Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Erzaldi Rosman Djohan.

Kepala Sub Bagian Pers dan Media Massa BSN, Denny Wahyudi menjelaskan proses sertifikasi SNI kepada pengunjung pameran

­