Badan Standardisasi Nasional
  • A
  • A

Menteri Ristekdikti Dukung Penyelenggaraan BMN 2018

  • Selasa, 16 Oktober 2018
  • 2199 kali

 

Menyambut peringatan Bulan Mutu Nasional (BMN) 2018 yang akan diselenggarakan pada 25 - 28 Oktober di Surabaya, Jawa Timur, Kepala BSN melakukan audiensi dengan Menteri Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Ristekdikti) M. Nasir di Kantor Kementerian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi, Senayan, Jakarta, Senin (15/10). Dalam kesempatan ini Kepala BSN menyampaikan update rangkaian kegiatan dan topik-topik yang akan diusung dalam BMN 2018. Selain itu Kepala BSN juga menyampaikan update penerapan Standar Nasional Indonesia (SNI) di beberapa sektor antara lain konstruksi, pangan, sistem manajemen, dan lain-lain.

Menteri Ristekdikti menyambut baik dan sangat mendukung rencana kegiatan BMN 2018 di Surabaya, Jawa Timur. Menteri Ristekdikti pun menegaskan kembali bahwa penerapan standar sangat penting bagi Indonesia. Menteri pun mendorong BSN untuk terus menggalakkan stansardisasi di berbagai sektor.

Turut hadir dalam audiensi ini Direktur Jenderal Penguatan Riset dan Pengembangan Kementeristekdikti Muhammad Dimyati, Deputi Bidang Penerapan Standar dan Akreditasi BSN Kukuh S. Achmad, Sekretaris Utama BSN Puji Winarni, Kepala Pusat Penelitian dan Pengembangan Standardisasi BSN Juliantino, Kepala Biro Perencanaan, Keuangan dan Tata Usaha BSN Beni Nugraha, Kepala Bagian Humas BSN Titin Resmiatin, serta Kepala Subbagian Hubungan Antarlembaga BSN Sigit Wijatmiko.




­