Badan Standardisasi Nasional
  • A
  • A

PT Honda Power Products Production Melaju ke Tahap Site Evaluation SNI Award 2019

  • Jumat, 09 Agustus 2019
  • 4662 kali

Setelah melalui tahap Desk Evaluation (DE) SNI Award 2019, sejumlah 93 perusahaan dari seluruh penjuru Indonesia lanjut ke tahap Site Evaluation (SE), salah satunya adalah PT Honda Power Products Production atau PT HPPP.  Perusahaan asal Jepang dengan spesialisasi pembuatan mesin serbaguna ini maju ke tahap site evaluation SNI Award 2019 setelah berhasil memperoleh skor good performance sehingga lolos desk evaluation.

Site evaluation untuk PT HPPP ini dilakukan pada tanggal 8 dan 9 Agustus 2019, bertempat di kantor pusat PT HPPP di Kawasan Industri Pulogadung (JIEP), Jakarta Timur. Site evaluation dipimpin oleh Tom Abbel Sulendro selaku Lead Evaluator dan Teguh Prakosa, selaku Evaluator.

Sebagai peserta SNI Award, PT HPPP memberikan penjelasan bahwa perusahaannya menggunakan standar SNI ISO 9001:2015 untuk memastikan konsistensi dari penerapan standar mutu yang baik sesuai instruksi kerja, dengan terus memperhatikan keselamatan kerja menggunakan standar OHSAS 18001.  Pada site evaluation ini, PT HPPP berkesempatan untuk mengkonfirmasi maupun memberikan bukti tambahan yang dapat memperkuat jawaban yang sebelumnya telah dituliskan pada kuesioner penilaian SNI Award. Diharapkan dengan adanya site evaluation ini dapat membantu meningkatkan nilai yang diperoleh oleh PT HPPP dalam SNI Award 2019. (Dit. PPSPK)