Badan Standardisasi Nasional
  • A
  • A

UNSRI, UIN Raden Fatah dan Unika Musi Charitas Minati Elearning SPK

  • Senin, 08 Juli 2019
  • 2319 kali

“Saat ini Badan Standardisasi Nasional (BSN) sudah MoU (kerja sama) dengan tiga perguruan tinggi di wilayah Sumatera Selatan (dari jumlah 151 perguruan tinggi), yaitu dengan UNSRI, UIN Raden Fatah dan Unika Musi Charitas. Ini sebagai upaya BSN melakukan edukasi atau pendidikan tentang standardisasi, penilaian kesesuaian dan metrology bagi generasi muda khususnya mahasiswa.

 

Ke depan akan lebih giat lagi apalagi saat ini dengan organisasi BSN yang baru, Pusat Riset dan Pengembangan SDM langsung di bawah Kepala BSN’’ terang Kristiati Andriani Kepala Bidang Pengembangan SDM, Pusat Riset dan Pengembangan SDM saat memberikan sambutan dalam Workshop Pendidikan SPK dan Pemanfaatan Elearning di Palembang (4/07/2019).

 

Acara yang diikuti oleh sekitar 100 mahasiswa dan dosen dari UNSRI (FMIPA) dan UIN Raden Fatah (FSainsTek) bertempat di ruang doctoral Gedung Pascasarjana Universitas Sriwijaya dibuka oleh Dekan FMIPA UNSRI, Prof. Dr. Ishaq Iskandar, M.Sc..

 

“Kami sangat menyambut baik dan akan mendukung program BSN yang bermanfaat bagi lulusan mahasiswa kami, dan itu sudah terbukti, beberapa lulusan kami diterima di perusahaan nasional dan multinasional setelah melihat sertifikat pelatihan standardisasi atau ISO, seperti SNI ISO/IEC 17025” Ungkap  Dosen yang 5 tahun (2002-2007) menempuh master dan doktor bidang Physical Oceanography di kampus terbaik di Asia, The University of Tokyo.

 

“Kami juga mendukung penggunaan elearning dalam pembelajaran standardisasi, memudahkan bagi mahasiswa dan dosen, sehingga harusnya tidak ada lagi kendala atau sulit belajar standardisasi’’ Lanjuta Dekan FMIPA UNSRI Kelahiran Belitang, OKU Timur, Oktober 1972.

 

Pemaparan materi disampaikan oleh tiga narasumber, yaitu Kristiati Andriani (Standardisasi – Sejarah, Pengembangan  dan Penerapan), Haryanto dari Kantor Layanan Teknis BSN Wilayah Palembang (Pengantar Penilaian Kesesuaian dan Metrologi), Andry R. Prihikmat Kepala Sub. Dit. Fasilitasi Lembaga Penilaian Kesesuaian (Pengenalan SNI ISO 9001:2015).

 

Acara juga diisi dengan simulasi elearning dan ujian online yang dipandu oleh Heri Kurniawan, Kepala Subbid. Program dan Evaluasi Pengembangan SDM. “Saat ini elearning.bsn.go.id sudah tersedia lebih dari 10 kursus standardisasi, baik yang umum maupun khusus seperti SNI ISO 9001:2015, SNI ISO/IEC 17025:2015, SNI ISO 15189, SNI ISO 31000. Semua materi tersebut dapat diakses secara cuma-cuma, kapan pun dan dimana pun.” Jelas Heri Kurniawan

 

Di tempat dan waktu yang berbeda (05/07/2019), acara yang sama juga diselenggarakan di Fakultas Sains dan Teknologi Unika Musi Charitas Palembang. Diikuti oleh 50 mahasiswa dan 4 dosen dari Program Studi, Teknik Industri, Arsitektur, Sistem Informasi dan Psikologi.

 

Arif Yulianti, Wakil Dekan II dalam sambutannya menyampaikan bahwa di Prodi Teknik Industri, sudah diajarkan mata kuliah standardisasi seperti SNI ISO 9001:2015, Ke depan, Unika Musi Charitas akan memperkaya materinya apalagi saat ini BSN sudah mengembangkan elearning, bisa diintegrasikan.  (klt_plg)