Badan Standardisasi Nasional
  • A
  • A

Peran aktif BSN dalam pembahasan Technical Barrier to Trade pada Perundingan Indonesia-EU CEPA

  • Rabu, 26 Juni 2019
  • 3263 kali

Perundingan Indonesia-European Union Comprehensive Economic Partnership Agreement (I-EU CEPA) kembali digelar dan kali ini merupakan putaran ke-8 yang diselenggarakan tanggal 17-21 Juni 2019 di Jakarta. Sebagai bagian dari rangkaian perundingan tersebut, Chapter Technical Barrier to Trade (TBT)  juga dinegosiasikan dengan Konny Sagala dari BSN yang bertindak sebagai ketua perundingan didampingi oleh perwakilan dari BSN, Kementerian Perindustrian, Kementerian Komunikasi dan Informatika dan Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM). Delegasi EU dipimpin oleh Beatriz Menendez Aller dari DG Trade dan didampingi oleh perwakilan dari DG GROW.

Negosiasi Chapter TBT masih melanjutkan pembahasan pada beberapa artikel terkait penerapan standar dan mekanisme penilaian kesesuaian yang belum disepakati pada putaran sebelumnya. Kedua belah pihak terus mencari solusi agar dapat memfasilitasi kegiatan perdagangan antar Indonesia dan EU melalui standar, regulasi teknis dan penilaian kesesuaian. Kedua belah pihak juga melakukan video conference tentang implementasi regulasi dan penilaian kesesuaian pada sektor kendaraan bermotor agar dapat lebih memahami sistem yang berlaku di kedua belah pihak. Diskusi ini masih bersifat penjajagan yang tidak mengikat dan tanpa komitmen.

 

Secara keseluruhan, perundingan bidang TBT telah mencapai perkembangan yang cukup baik dengan telah disepakatinya sebagian besar artikel yang terdapat pada Chapter TBT.  Namun masih tetap perlu dilakukan upaya untuk menjembatani perbedaan yang ada agar tercapai kesepakatan yang menguntungkan bagi kedua belah pihak. Perundingan berikutnya akan dilaksanakan di Belgia menjelang akhir tahun 2019 (pkispk-bsn)