Badan Standardisasi Nasional
  • A
  • A

Pelepasan Relawan BSN Menuju Garut

  • Kamis, 29 September 2016
  • 1923 kali

Rabu, 28 September 2016 pukul 16.00 WIB, bertempat di halaman kantor Badan Standardisasi Nasional (BSN), Kepala BSN, Bambang Prasetya melepas para relawan BSN untuk berangkat ke Garut. Bambang berharap para relawan dapat melaksanakan misi BSN, yaitu memberikan sedikit sumbangan untuk turut membantu meringankan beban para korban banjir bandang di Garut, sebagai bentuk kepedulian BSN terhadap mereka.  

 


Pada kesempatan ini, Bambang juga menyerahkan donasi secara simbolis kepada perwakilan tim relawan BSN. Dipimpin oleh Sekretariat Unit Nasional Korpri BSN, Amir Muchtar, relawan BSN yang berjumlah 20 orang bertolak dari BSN dengan membawa 500 paket perlengkapan sekolah yang terdiri dari tas, buku tulis, tempat pensil, pensil, pulpen, penggaris, penghapus, dan rautan. Selain itu, relawan juga membawa 50 paket mainan anak-anak, hasil sumbangan dari salah satu industri penerap SNI, PT Sun-indo Adipersada. (ald-Humas)